Misupinku.com

Welcome to Misupinku.com.
Take your time to look around and make yourself at home. ^^
"Kalau cemburu jangan terlalu, nanti malah jadi rindu." 99 nama cinta, deva mahenra, acha septriasa.

Makjleb. Rasanya langsung menusuk ke hati, begitulah yang aku rasakan saat kali pertama mendengar kalimat dari salah satu film yang aku tunggu, 99 Nama Cinta.

Apa sih yang kalian pikirkan ketika mendengarkan kata '99 Nama Cinta'? Apakah hanya sekadar film romance biasa? Ternyata tidak, teman-teman. Film terbarunya Acha Septriasa dan Deva Mahenra ini bergenre roman dengan sentuhan religi. Dan inilah yang membuatku penasaran dengan kisah Talia (Acha Septriasa) dan Kiblat (Deva Mahenra) ini.


film 99 nama cinta acha septriasa dan deva mahenra




Film 99 Nama Cinta


Talia (Acha Septriasa) adalah presenter dan produser acara gosip yang sedang naik daun. Ia bertemu kembali dengan Kiblat (Deva Mahenra), ustaz muda yang muncul di kantor Talia, guna memberikan pelajaran agama kepada perempuan itu atas kehendak almarhum ayah Talia pada Kiblat sebagai hutang budi.

Secara tiba-tiba hidup dan karir Talia harus berubah drastis sejak pertemuannya dengan Kiblat, hanya karena kesalahan kecil. Secara tak disangka, Kiblat-lah yang membantu Talia untuk bangkit dari keterpurukan. Kedekatan Talia dengan Kiblat membuatnya merasakan ada sesuatu yang lain.

Dan semua harus buyar ketika Talia mendengar gosip bahwa Kiblat akan dijodohkan dengan Husna, pengajar baru di pesantren milik keluarga Kiblat. Lantas, bagaimana dengan Talia?


film 99 nama cinta acha septriasa dan deva mahenra


Cast and Crew Film 99 Nama Cinta

MNC Pictures menggandeng Danial Rifki untuk menyutradarai 99 Nama Cinta dan Garin Nugroho sebagai penulis skenarionya. Bukan hanya sutradara dan penulis skenario handal yang membuat 99 Nama Cinta sebagai jaminan film bermutu tinggi, tapi juga deretan pemain yang tak perlu lagi diragukan aktingnya.

Adalah Acha Septriasa (Talia), Deva Mahenra (Kiblat). Chiki Fawzi (Husna), Adinda Thomas (Mlenuk), Susan Sameh (Chandra), Dzawin (Ustaz Bambu), Robby Purba (bos Talia), Donny Damara (Kyai Umar), dan Ira Wibowo (Ibu Talia). Ada juga Ayana Moon loh.



Film Romance Berbalut Religi nan Menghibur



Film 99 Nama Cinta bukanlah film biasa, apalagi sekadar drama. Sebagai film romance berbalut religi, proses syutingnya dilakukan di Kediri. Kediri memang dikenal sebagai kota Santri, membuat kehidupan pesantren yang diangkat di film ini pun terasa feel-nya, bukan sekadar tempelan belaka.

film 99 nama cinta acha septriasa deva mahenra
Kehidupan pesantren di film 99 Nama Cinta


Perjalanan hidup Talia (diperankan oleh Acha Septriasa) sebagai presenter infotainment membuatnya kembali bertemu dengan Kiblat (Deva Mahenra), ustaz muda nan gaul. Oh iya, pertemuan keduanya sedikit demi sedikit mengubah cara pandang Talia. Bukan hanya karena Kiblat adalah teman masa kecilnya, juga tentang perjalanan Talia untuk kembali pada Tuhannya.

Kebayang ngga sih, gimana keseruan filmnya ini? Apalagi Deva Mahenra persis banget seperti ustaz loh, pakai pecinya kok ya adem bener seperti ubin masjid, bikin hati dan pikiran kita pun ikut ngerasa adem. Aktingnya memang patut diacungi jempol, bikin gemes aja. Gimana soal chemistry antara Acha dan Deva? Udah deh, chemistry keduanya nggak perlu diragukan lagi. Adegan berantem antara Acha dan Deva itu malah bikin gemes banget.


99 nama cinta dave mahenra
Dave Mahenra sebagai Kiblat

film 99 nama cinta acha septriasa
Acha Septriasa sebagai Talia


Selain Acha dan Deva sebagai pemeran utama, tentunya para pemain lainnya turut membuat 99 Nama Cinta menjadi lebih hidup. Ada Adinda Thomas yang berperan sebagai Mlenuk, berhasil menjadi yang paling mencuri perhatian. 

Ada juga pemain baru, yaitu Chiki Fawzi yang baru pertama kali main film, namun aktingnya pun patut diperhitungkan. Chiki berperan sebagai Husna, anak Kyai yang juga pengajar di pesantren Kiblat. Husna mengambil jurusan fashion design di Korea, maka tak heran bila fashion hijab yang ditampilkan Husna (Chiki) pun sangat fashionable, pas buat kita praktikkan di kehidupan nyata. 


film 99 nama cinta chiki fawzi
Chiki Fawzi sebagai Husna


Kerja di mana pun pastinya ada bos, entah itu bos yang nyebelin ataupun baik hati bila beruntung. Nah, di film ini kita akan bertemu dengan Robby Purba sebagai bos keren dari Talia. Punya bos sekeren Robby, siapa sih yang nggak mau? Dimarahin pun sepertinya ikhlas aja kali yak XP. Dua pemain senior: Donny Damara dan Ira Wibowo yang turut membuat film ini tambah seru, sudah pasti tak perlu diragukan aktingnya. Ayana Moon pun hadir membuat film 99 Nama Cinta memiliki sentuhan kekoreaan.

Oh iya, selain pesan religi yang 'dapet' banget 99 Nama Cinta juga sangat menghibur. Terutama karena Dzawin yang berperan sebagai ustaz Bambu, Dzawin yang dalam dunia nyata juga merupakan santri sekaligus komika ini menjadi wajah segar dalam dunia perfilman Indonesia. Asli deh, aktingnya Dzawin ini kocak banget, bikin kita sibuk ketawa sepanjang film.


film 99 nama cinta acha septriasa deva mahenra





Tentang Dunia Pertelevisian


Selain mengangkat dunia pesantren dan semua keunikannya, film 99 Nama Cinta juga berkisah tentang dunia pertelevisian. Yup, bukan hanya dunia pesantren saja yang ditonjolkan, namun juga dunia pertelevisian dan segala hal di balik layar. FYI, kebanyakan para pemain crew-nya memanglah crew tv di dunia nyata, tak heran bila feel-nya sangat terasa.

Kita bisa mengintip bagaimana keribetan dan liku-liku sebuah program acara, serta bagaimana membangun program acara tersebut dari awal. Sebagai orang yang tak pernah bersinggungan langsung dengan dunia pertelevisian, aku jadi belajar bagaimana industri kreatif (dalam hal ini program televisi) yang mungkin bisa diterapkan pada dunia konten kreator yang sedang kugeluti.


film 99 nama cinta acha septriasa deva mahenra
Intip di balik layar dunia pertelevisian di film 99 Nama Cinta


Akting Acha Septriasa sebagai presenter gosip pun sangat meyakinkan, bahkan terlihat seperti pemandu acara gosip aslinya. Aku malah sampai membayangkan, kalau misalnya Acha sekarang kembali menjadi presenter infotainment, akan seru banget nih. Acha memang dulu pernah menjadi presenter infotainment dan gosip, pastinya pengalaman tersebut sangat membantunya berakting.



Tanggal Rilis


Gimana kelanjutan film 99 Cinta, pada penasaran pengin cepet-cepet nonton kan? Tenang, 99 Nama Cinta akan tayang di bioskop mulai tanggal 14 November 2019. Nah, biar tambah penasaran, teman-teman bisa nonton trailernya dulu nih. Jangan lupa saksikan film 99 Nama Cinta mulai tanggal 14 November di bioskop terdekat di kotamu ya.


No comments: